Berita

Resmi Ditetapkan KPU Lamongan, Ini Dia Pasangan Cabup dan Cawabup untuk Pilkada 2024

Minggu, 22 September 2024 - 15:52
Resmi Ditetapkan KPU Lamongan, Ini Dia Pasangan Cabup dan Cawabup untuk Pilkada 2024 Ketua KPU Lamongan, Makhrus Ali bersama tim paslon Abdul Ghofur-Firosya Shalati dan Yuhronur Efendi-Dirham Akbar Aksara usai penetapan pasangan Cabup dan Cawabup Lamongan di Pilkada 2024, Minggu (22/9/2024). (Foto: Moch. Nuril Huda/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, LAMONGAN – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lamongan (KPU Lamongan) resmi menetapkan dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan bersaing dalam Pilkada 2024. Penetapan ini dilaksanakan, Minggu (22/9/2024) di Aula KPU Lamongan. 

Ketua KPU Lamongan, Makhrus Ali menyatakan, pihaknya telah menerima dan menetapkan dua pasangan calon, yaitu Abdul Ghofur - Firosya Shalati serta Yuhronur Efendi - Dirham Akbar Aksara.

pilbup-lamongan-2.jpg

"Proses mulai dari penerimaan berkas hingga penetapan telah dilaksanakan dengan baik. Kami menetapkan dua pasangan calon yang telah memenuhi seluruh persyaratan," ujar Makhrus Ali.  

Selama satu minggu, Makhrus menjelaskan, KPU Lamongan telah melakukan verifikasi secara menyeluruh terhadap berkas administrasi dan hasil verifikasi lapangan. 

"Setelah melalui masa perbaikan yang diberikan, kedua pasangan calon dinyatakan memenuhi syarat," katanya. 

Sesuai dengan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 1000.2.1.3/4204/SJ tertanggal 30 Agustus 2024 yang telah ditandatangani oleh Plt Sekjen Kemendagri, Tomsi Tohir.

Surat ini menegaskan kepala daerah yang mencalonkan diri kembali harus mengajukan cuti paling lambat tujuh hari kerja sebelum penetapan.

pilbup-lamongan-3.jpg

Makhrus menyampaikan, Yuhronur Efendi selaku petahana telah memenuhi persyaratan tersebut. "Ya, kita telah mengantongi Cuti di Luar Tanggungan Negara dari Yuhronur Efendi (petahana)," katanya.

Selain itu, Abdul Ghofur juga telah menyerahkan surat pengunduran dirinya sebagai anggota DPRD Lamongan. "Ini menandakan kesiapan Pak Ghofur untuk mengikuti kontetasi Pilkada 2024," ucapnya. 

Setelah penetapan ini, tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Lamongan selanjutnya adalah pengundian nomor urut pasangan calon. "Pengundian ini penting sebagai identitas visual yang akan memudahkan dalam proses kampanye dan pengelolaan logistik," tutur Makhrus, Ketua KPU Lamongan. (*)

Pewarta : Moch Nuril Huda
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.